Selasa, 24 Agustus 2010

undangan

Rabu, 18 Agustus 2010

Tentang K-mus

Untuk sementara belum tersedia.

Kamis, 15 Juli 2010

Sahabat, sampaikan keIslamanan ini dengan fitrahnya...sehingga orang akan merasakan kemuliaan Islam..

Mungkin banyak hal yang senantisa mengingatkan kita akan waktu dan Allah banyak mengingatkan akan waktu dalam kalamNYa...tapi subhanallahu, tulisan ini seakan merefresh kembali, memberikan kita inspirasi kan 5 menit yang berharga, 5 menit yang dapat menjadi rujukan akan mulianya waktu yang Allah berikan, akan tetapi sering waktu kita terlewati begitu saja dengan chat, buat status di fesbuk dan lainnya.. Dakwah kita punya segudang mimpi...,hamparan asa yang begitu luas akan kah kita sudah menunaikan hak2nya, gunakan lah media2 ini sebagai sarana dakwah wahai ikhwafillah... Saudaraku, ingatlah akan waktu kita mungkin juga dengan seenaknya memolor waktu, sengaja mngulur waktu acara dimulai dengan alasan2 klasik...
Ternyata saudaraku...dengan 5 menit dengan ketentuan Allah, menjadi hidayah bagi seseorang....Sampaikanlah Islam dengan segala kebaikannya..

Takashi, 5 menit menuju syurga..dakwatuna.com –
Kuringgu… kuringgu …. kuringgu!!! (kring …kring …kring..). Suara telepon rumah Muhammad berbunyi nyaring.

Muhammad: Mosi mosi? (Hallo?)

Takahashi: Mosi mosi, Muhammad san imasuka ? (Apakah ada Muhammad?)

Muhammad: Haik, watashi ha Muhammad des. (Iya saya).

Takahashi: Watashi ha isuramu kyo wo benkyou sitai desuga, osiete moraemasenka? (Saya ingin belajar agama Islam, dapatkah Anda mengajarkan kepada saya?)

Muhammad: Hai, mochiron. (ya, sudah tentu.)

Percakapan pendek ini kemudian berlanjut menjadi pertemuan rutin yang dijadwalkan oleh dua manusia ini untuk belajar dan mengajar agama Islam.

Setelah beberapa bulan bersyahadat, Takahashi kian akrab dengan keluarga Muhammad. Dia mulai menghindari makanan haram menurut hukum Islam.

Memilih dengan hati-hati dan baik, mana yang boleh di makan dan mana yang tidak boleh dimakan merupakan kelebihannya. Terkadang tidak sedikit, keluarga Muhammad pun mendapatkan informasi makanan-makanan yang halal dan haram dari Takahashi.

“Pizza wo tabenaide kudasai. cheese ni ra-do wo mazeterukara.. (Jangan makan pizza walau pun itu adalah cheese, karena di dalamnya ada lard, lemak babi)”, nasihatnya di suatu hari. Takahashi mengetahui informasi semacam ini karena memang kebiasaan tidak membeli pizza, atau makanan produk warung di Jepang memang sudah terpelihara sebelumnya di keluarga Muhammad.

Toko kecil makanan halal milik keluarga Muhammad, menjadi tumpuan Takahashi dalam mendapatkan daging halal. Suatu ketika Takahashi ingin makan daging ayam kesukaannya, tapi dia ngeri kalau melihat daging ayam bulat (whole) mentah yang ada di plastik, dan tidak berani untuk memotongnya. Dengan senang hati, Muhammad memotong ayam itu untuk Takahashi. Dia potong bagian pahanya, sayapnya, dan badannya menjadi beberapa bagian.

Setiap pekan, Takahashi terkadang memesan sosis halal untuk lauk, bekal makan siang di kantor. Setiap pagi ibunya selalu menyediakan menu khusus (baca: halal) untuk pergi ke kantor tempat dia bekerja. Sebagai ukuran muallaf Jepang yang dibesarkan di negeri Sakura, luar biasa kehati-hatian Takahashi dalam memilih makanan yang halal dan baik. Terkadang Muhammad harus belajar dari Takahashi tentang keimanan yang dia terapkan dalam kehidupan sehari-harinya.

Pernah dalam suatu percakapan tentang suasana kerja, Takahashi menggambarkan bagaimana terkadang sulitnya menjauhi budaya minuman sake di lingkungan tempat kerjanya. Di Jepang, suasana keakraban hubungan antara atasan dan bawahan atau teman bekerja memang ditunjukkan dengan saling memberikan minuman sake ke gelas masing-masing.

Dalam kondisi hidup ber-Islam yang sulit, Takahashi ternyata terus melakukan dakwah kepada ibunya. Beberapa bulan kemudian akhirnya ibunya pun menjadi muallaf dengan nama Qonita, nama pilihan Takahashi sendiri buat ibu yang dia cintainya. Sampai saat ini, bagaimana dia mendapatkan nama itu, tidak ada seorang pun yang tahu, kecuali Takahashi.

Beberapa bulan berlalu, pertemuan kecil-kecilan berlangsung …terlontar dari mulutnya suatu kalimat.

“Watashi ha kekkon simasu (Saya mau menikah)….”, ujarnya.

Dengan proses yang panjang, akhirnya dia mendapatkan jodohnya, wanita Jepang yang cantik, yang dia Islamkan sebelumnya. Setahun kemudian, suatu hari Takahashi datang ke rumah Muhammad dengan istrinya yang berkerudung, ikut serta juga buah hati mereka yang telah hadir di dunia ini.

Pada suatu hari, iseng-iseng Muhammad bertanya kepada Takahashi, “Apa yang menyebabkan Takahashi lebih tertarik dengan Islam?”

“Sebenarnya saya belajar juga Kristen, Budha dan Todoku (Agama moral) selain Islam,” Takahashi menjelaskan.

“Masih ingat dengan telepon kita dulu? Waktu pertama kali aku telepon ke Muhammad beberapa bulan dulu”, sambungnya.

“Iya ingat sekali”, jawab Muhammad.

“Kita waktu itu membuat perjanjian untuk bertemu di suatu tempat bukan?”, tanya Takahashi.

“Iya benar sekali”, sambung Muhammad lagi sambil mengingat-ingat kejadian saat itu.

“Saya sungguh ingin mantap dengan Islam, karena Muhammad datang 5 menit lebih dulu dari pada waktu yang kita janjikan, dan Muhammad datang terlebih dahulu dari pada aku. Muhammad pun menungguku waktu itu”, jawab Takahashi beruntun.

“Karena itu aku yakin, aku akan bersama dengan orang-orang yang akan memberikan kebaikan”, sambungnya lagi.

Jawaban Takahashi membuat Muhammad tertegun, Astaghfirullah sudah berapa kali menit-menitku terbuang percuma, gumam Muhammad.

Begitu besar makna waktu 5 menit saat itu untuk sebuah hidayah dari Allah SWT. Subhanallah, 5 menit selalu kita lalui dengan hal yang sama, akan tetapi 5 menit waktu itu sungguh sangat berharga sekali bagi Takahashi.

Bagaimana dengan 5 menit yang terlewat barusan, milik Anda? []

Selasa, 13 Juli 2010

Isra' dan Mi'raj

“Maha suci (Allah) yang telah menjalankan hamba-Nya (Muhammad SAW) pada suatu malam hari, dari masjidil Haram ke masjidil Aqsha, yang telah Kami berkati sekelilingnya, karena hendak Kami perlihatkan kepadanya tanda-tanda Kami. Sesungguhnya Dia adalah Maha mendengar lagi Maha melihat." (Q. s.al-Isra ayat 1)”

Hasil dari Isra' dan Mi'raj Nabi s.a.w. adalah menerima perintah dari Allah s.w.t.menunaikan ibadah Sholat (sembahyang). Banyak arahan melakukan ibadah lainnya diterima melalui wahyu yang diturunkan Allah swt , sedangkan Ibadah sholat diterima langsung daripada Allah swt, ini menunjukkan keistimewaan dari sholat.

Shalat secara bahasa berarti do'a. Doa pada hakikatnya merupakan bentuk dialog antara manusia dengan Allah Swt. Ketika seseorang shalat, hakekatnya ia sedang bertemu dan berdialog dengan Allah Swt. Oleh karena itu secara hakiki fungsi shalat dan mi'raj sama yaitu bertemu dan berdialog dengan Allah Swt. Oleh karena itu kita sebagi umat muslim harus dapat meningkatkan kualitas sholat sehingga sholat ini dapat menjadi karakter dari umat muslim.

Kamis, 08 Juli 2010

Tanya Jawab


Bagi teman2 yang ada pertanyaan masalah kesehatan gigi dan mulut silahkan buat pertanyaan disitus kami.....insyaallah akan kami jawab.......

ROKOK-ROKOK

Assalamu’alaikum wr.wb.
Seandainya seluruh perokok didunia bersatu bersama-sama melakukan aksi merokok secara masal, bisa jadi asap yang bakal berbentuk medan kabut asap dari cerobong-cerobong pabrik disepanjang Asia selatan hingga Asia tenggara.
Walaupun hingga sekarang ini belum pernah ada penelitian yang berupaya mengukur berapa tebal kabut asap dari perokok dunia. Namun yang pasti dampak negative yang ditimbulkan rokok tidak perlu menunggu aksi merokok bersama seperti bayangan tadi. Berdasarkan penelitian organisasi kesehatan dunia (WHO),setiap satu jam terdapat kematian didunia yang disebabkan penyakit yang berkaitan dengan namanya tembakau.
Penyakit seperti paru-paru, jaunting koroner,stroke,dan beberapa jenis gangguan lainnyya.dalam waktu satu tahun terdapat 4,9juta kematian didunua yang disebabkan oleh tembakau rokok.

DAMPAK ROKOK

Menurut Judith mackay penyusun atlas tobacco menegaskan: dampak negative tembakau bukan hanya pada kesehatan individu yang membebani anggaran kesehatan, tetapi tembakau merupakan sumber kerusakan yang besar bagi Negara-negara yang sedang berkembang khususnya di Asia Tenggara misalnya Cina,tiga perempat dari kematian disana disebabkan penyakit yang berkaitan dengan tembakau.
Jika tidak ada perubahan yang lebih baik maka mulai tahun 2030 diperkirakan
setiapt tahunnya terdapat 10 juta kem atian karena penyakit berkaitan dengan tembakau dunia.

ROKOK DI INDONESIA

Indonesia merupakan surga bagi perokok. Produksi rokok di Indonesia sangat tinggi. Batasan usia perokok serta kawasan bebas rokokpun tidak diatur secara ketat. Maka dimana-mana para remaja bahkan ana-anak mudah ditemui sedang merokok. Maka nsurga ini neraka bagi masa depan bangsa. Konsumsi rokok yang tinggi apalagi pada usia muda akan membawa konsumen kearah berbagai macam ancaman penyakit karena bahan rokok mengandung ribuan racun yang membahayakan kesehatan.
Tragisnya rokok tidak hanya mengancam penggunanya melainkan juga orang yang tidak merokok yang ada disekitar perokok yang ikut mengisap asap rokok tanpa sengaja. Inilah tang dinamakan perokok pasif namun ini termasuk penanggung resiko tinggi bahaya roko. Jumlah perokok pasif dinegara kita ini termasuk sangat tinggi karena penerapan area bebas rokok masih sangat terbatas.
Kesadaran para perokok aktifpun untuk melindungi orang-orang disekitarnya. Jika situasi ini terus berlanjut bahaya dari rokok terus mengancam bangsa ini. Yang lebih memprihatinkan lagi di Negara kita Indonesia ini semakin membudayanya prilaku merokok. Disamping damppak penyakit akibat rokok tidak kurang dari Rp. 8,57 triliun perbulan atau 102,8 triliun uang yang dibakar oleh 65 juta perokok Indonesia pertahun. Hamper 10% pendapat bulanan kelompok miskin yang dibakar untuk membeli rokok , sementara 70% laki-laki dari lulusan SD dan tidak sekolah adalah perokok aktif. Ditambah dengan peningkatan kebisaan merokok remaja usia 15-19 tahun yang besarnya melebihi 70% selama kurun waktu 6 tahun.

Senin, 05 April 2010

KISAH SEEKOR BELALANG


Seekor belalang telah lama terkurung dalam sebuah kotak.
Suatu hari ia berhasil keluar dari kotak yang mengurungnya tersebut. Dengan gembira ia melompat-lompat menikmati kebebasannya.
Di perjalanan dia bertemu dengan seekor belalang lain. Namun dia keheranan mengapa belalang itu bisa melompat lebih tinggi dan lebih jauh darinya.
Dengan penasaran ia menghampiri belalang itu, dan bertanya,
“Mengapa kau bisa melompat lebih tinggi dan lebih jauh, padahal kita tidak jauh berbeda dari usia ataupun bentuk tubuh ?”.
Belalang itu pun menjawabnya dengan pertanyaan, “Dimanakah kau selama ini tinggal? Karena semua belalang yang hidup di alam bebas pasti bisa melakukan seperti yang aku lakukan”.
Saat itu si belalang baru tersadar bahwa selama ini kotak itulah yang membuat lompatannya tidak sejauh dan setinggi belalang lain yang hidup di alam bebas.

Bahan Renungan :

Sebagai manusia, tanpa sadar, mungkin kita pernah juga mengalami hal yang sama dengan belalang.
Lingkungan yang buruk, hinaan, trauma masa lalu, kegagalan yang beruntun, perkataan teman atau pendapat tetangga, seolah membuat kita terkurung dalam kotak semu yang membatasi semua kelebihan kita. Lebih sering kita mempercayai mentah-mentah apapun yang mereka voniskan kepada kita tanpa pernah berpikir benarkah Anda separah itu?
Bahkan lebih buruk lagi, kita lebih memilih mempercayai mereka daripada mempercayai diri sendiri.
Tidakkah Anda pernah mempertanyakan kepada nurani bahwa Anda bisa “melompat lebih tinggi dan lebih jauh” kalau Anda mau menyingkirkan “kotak” itu?
Tidakkah Anda ingin membebaskan diri agar Anda bisa mencapai sesuatu yang selama ini Anda anggap diluar batas kemampuan Anda?
Beruntung sebagai manusia kita dibekali Tuhan kemampuan untuk berjuang, tidak hanya menyerah begitu saja pada apa yang kita alami. Karena itu teman, teruslah berusaha mencapai apapun yang Anda ingin capai. Sakit memang, lelah memang, tapi bila Anda sudah sampai di puncak, semua pengorbanan itu pasti akan terbayar.
Kehidupan Anda akan lebih baik kalau hidup dengan cara hidup pilihan Anda. Bukan cara hidup seperti yang mereka pilihkan untuk Anda.
¤¤¤¤¤
Posted by Anonymous

NENEK TIDAK MASUK SURGA



Ini kisah terjadi ketika seorang nenek-nenek dating menjumpai rasulullah dan bertanya “ ya rasulullah,apakah saya akan masuk surga.” Lalu rasulullah menjawab,” maaf nek, disurga orang tua tidak ada didalamnya ……..belum selesai rasulullah berbicara….nenek itupun kemudian bersedih…..kemudian rasul meneruskan perkataannya “ disurga nanti umur manusia berkisar 30-35 tahun (dimudakan lagi muda,cantik, dan tampan kembali) mendengar perkataan rasulullah nenek itu menjadi senang.

Sabtu, 20 Februari 2010

Berpikir Positif

Orang-orang besar lahir dari cita-cita, mimpi-mimpi, dan harapan besar. Terkadang cita-citanya dianggap konyol oleh lingkungannya pada waktu itu. Yang lebih seram lagi tidak hanya sekedar konyol, tetapi nyawa pun bisa melayang karena ide-ide yang dianggap tidak lazim. Contohnya Copernicus, misalnya ketika ia mengatakan bahwa bumi itu bulat sebab perputarannya beporos pada matahari. Akibatnya ia nyaris menghadapi hukuman bakar hidup-hidup karena menentang doktrin gereja. Wah…

Ada sebuah kisah tentang seorang lelaki tua di Prancis yang hidup sebatang kara dan berkeinginan untuk pergi ke sebuah lembah. Kisah ini bisa menjadi contoh juga. Pak Tua ini melihat bekas-bekas reruntuhan desa yang penduduknya telah pergi mengungsi, ia memperkirakan bahwa seluruh desa akan menjadi gurun apabila tidak ada pohon yang tumbuh. Maka dalam perjalanannya menuju lembah itu ia memunguti biji-biji oak, memilih yang baik-baik dan merendamnya dengan seember air. Hari-hari berikutnya dengan menggunakan sebatang besi dilubanginya tanah-tanah yang dilaluinya dan ditanamkannya biji-biji oak itu.


Dalam waktu tiga tahun, laki-laki itu telah menanam kira-kira 100.000 biji pohon oak. Ia berharap sekitar 10.000 pohon oak akan tumbuh. Ketika meninggal pada tahun 1974 dalam usia 89 tahun, ia telah berhasil menciptakan salah satu hutan terindah di Prancis, yang terbentang sepanjang 11 km dengan lebar 3 km.

Nah, lalu kenapa kita lebih sering berpikir tentang kegagalan atau kesalahan yang belum nyata, jika kebenaran itu sudah nyata? Berpikir besar, positif, dan khusnudzan adalah starting point untuk melakukan hal yang lebih besar.
Jangan tunda untuk berpikir positif, mulai saat ini.. Jangan tunggu hingga menit kedua apalagi besok.. Bismillah..

Dengan rahmat Allah Yang Maha Pengasih dan Penyayang

kehidupan di tanah perantauan memang butuh suatu perjuangan keras untuk mendapatkan hasil yang memuaskan bagi orang-orang yang sangat menyayangi kita. Mereka yang tak ingin melihat kita sedih karena tak bisa menjadi seperti dari apa yang kita ceritakan (“tinggi nya cita-cita kita”) kepada mereka. Akan tetapi dengan segala usaha yang keras dan ikhlas mereka lakukan untuk kita dan tanpa ada rasa pamrih dari mulut bahkan juga ikhlas melakukan itu semua demi kita. Siapakah gerangan mereka yang begitu besar jasa nya kepada kita. Mereka yang tak pernah mengaharapkan imbalan materi dari diri kita. Siapakah pahlawan sejati ini pahlawan yang selalu medoakan diri kita??? Tahu dirimu wahai saudara ku??

Mereka adalah ORANG TUA KITA , ya orang tua kita memilki jasa yang begitu besar terhadap diri kita ini. Jangan biarkan keringat yang mereka keluakran menguap menjadi gas yang tak memilki makna oleh sebab diri kita yang tak tahu perjuangan mereka yang berada di daerah yang kita tinggalkan. Wahai saudara ku seperjuangan, sanggupkah kita melihat wajah kedua orang tua kita yang telah tua dan lelah dalam mengais rejeki untuk kita anak-anak nya, tanpa ada prestasi yang kita berikan untuk mereka??? Ada prestasi yang telah kita torehkan untuk membuat orang tua kita tersenyum manis dengan muka nya yang telah menua dan mulai mengkerut serta rambut yang telah mulai memutih akibat kerja keras demi kita anak-anaknya??

Adakah do`a cinta dan sayang kita, yang pernah kita pernah kita haturkan kepada Allah untuk mereka??

Jawabannya tidak berada pada teman kita, kakak dan abang kita.
akan tetapi jawaban nya berada pada HATI NURANI kita wahai kawan,,??

Selasa, 16 Februari 2010

TIM IX




gambar 1
Lokasi TIM IX Bumi perkemahan PTPN V sibolangit






gambar 2
Panitia dan anggota
Design by Abdul MunirEdited byFauzi Visit Original Post Islamic2 Template